Be Your Inspiration

Friday, 4 May 2018

Sensasi Pantai Rantung Sumbawa Barat yang Diapit Dua Pulau Kecil

 
Sensasi keindahan Pantai Rantung  di Sekongkang Sumbawa Barat  (dokumentasi : Dispar Sumbawa Barat)
Pantai ini merupakan salah satu destinasi wisata yang indah di Kabupaten Sumbawa Barat. Pantai dengan hamparan pasir putih yang landai serta dihiasi dua pulau kecil yang mengapung menambah keunikannya.


Dua pulau kecil ini rata-rata memiliki luas 0.5 ha dengan jarak 50 meter dari garis pantai. Jarak antara kedua pulau ini hanya 100 meter. Oleh karena itu, menjadi  lokasi memancing yang sangat ideal untuk daerah tangkapan ikan.

Dinas Pariwisata Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) dalam laman resminya mengajak wisatawan untuk berkunjung ke salah satu pantai eksotis ini. Sebab wisatawan dapat menikmati suasana yang menyenangkan dan menenangkan saat sampai di pantai ini. 

"Pantainya bagus. Cocok untuk berakhir pekan bersama keluarga," kata wisatawan asal Kota Mataram, Ririn, Rabu (2/5/2018).


Oleh para peselancar, ombak di sekitar Pantai Rantung ini disebut sebagai Ombak Yoyo. Karena ombaknya yang naik turun mengayun seperti mainan yoyo. Sehingga membuat banyak peselancar betah di sini, karena melihat ombaknya yang menggoda dan menantang. 

Dua Pulau kecil (gili) satu-satunya fasilitas umum yang tersedia di lokasi ini adalah arena bermain anak yang dibangun oleh PT NNT melalui program Community Development bersama warga setempat. Wisatawan dapat menikmati suasana di pinggir pantai tanpa khawatir ada sampah. Sebab pantai ini masih terbilang cukup bersih. 

Pantai ini berada di Desa Rantung, Kecamatan Sekongkang, Kabupaten Sumbawa Barat. Akses ke lokasi wisata Pantai Rantung ini juga sudah sangat baik, karena jalannya yang sebagian  telah teraspal. Sehingga memudahkan para pengguna jalan meski saat ini tidak ada kendaraan umum yang melewati lokasi Pantai Rantung. Sehingga untuk sampai di pantai ini harus menggunakan kendaraan pribadi.  "Aksesnya tidak terlalu sulit. Jadi wisatawan bisa lebih mudah menjangkaunya," ujarnya. 

Pantai ini berada di dekat lokasi Pantai Maluk, kurang lebih sekitar 12 kilometer ke arah selatan.  Wistawan dapat bertanya kepada penduduk setempat untuk bisa mencapai pantai yang indah ini.


Sebelumnya, Kepala Dinas Pariwista KSB IGB Sumbawanto mengatakan bahwa pihaknya saat ini tengah gencar melakukan promosi Sekongkang. Sebab di kawasan ini banyak pantai yang indah. Sehingga wisatawan dapat menikmati sensasi berlibur yang menyenangkan saat berada di berbagai destinasi yang ada di KSB.

"Kita sedang gencar lakukan promosi Mantar dan Sekongkang. Karena di Sekongkang itu pantainya bagus. Ini menjadi destinasi wisata yang direkomendasikan untuk dikunjungi selama berada di KSB," ujarnya. (Linggauni/Suara NTB)


Share:

0 komentar:

VISITOR

YANG SAYANG ANDA LEWATKAN

Blog Archive