Be Your Inspiration

Monday, 27 July 2015

Moh. Faozal: Jaminan Keamanan Wisatawan Jadi Prioritas

Pantai Kuta Lombok Tengah yang merupakan salah
satu andalan wisata NTB. 
Pariwisata adalah andalan NTB untuk dikembangkan. Untuk itu, jaminan keamanan pada wisatawan, baik di tempat wisata maupun saat berada di jalan mesti jadi prioritas utama.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) NTB H. L. Moh. Faozal, S.Sos, M.Si, menyadari keamanan bagi wisatawan jadi prioritas utama yang harus dilakukan pihaknya. Maraknya aksi kriminalitas terhadap wisatawan mancanegara, khususnya di beberapa lokasi menuju kawasan wisata di Lombok bagian selatan membuat pihaknya prihatin.
Bagaimana tidak, kondisi itu setidaknya membuat citra pariwisata NTB yang telah lama dibangun menjadi rusak. "Ini menjadi perhatian kami. Kami sudah berusaha, tapi selalu ada kejadian," ungkapnya, Selasa (21/7/2015).

Dalam memberikan jaminan keamanan pada wisatawan, Senin depan pihaknya berencana melakukan pertemuan dengan jajaran Polres Lombok Tengah, mulai dari babinkamtibmas hingga babinsa. Dari hasil pertemuan itu, lanjutnya, diharapkan mampu memberikan solusi terhadap pengamanan di objek wisata.

Mantan salah satu asisten deputi di Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal di era Helmy Zaini Faisal ini, juga mengaku, pihaknya sudah beberapa kali melakukan pertemuan dengan jajaran Polres Loteng. Dalam pertemuan itu, ujarnya, disepakati pembangunan pos police tourism di bagian selatan.
Keberadaan pos police tourism yang sifatnya mobile (bisa dipindah-pindah) ini diharapkan menjadi salah satu solusi menghadapi persoalan keamanan di Lombok bagian selatan. "Ini masih dalam proses pengiriman dari Surabaya. Itu rencananya akan kita tempatkan di Tunak, Senek dan Selong Belanak," ujarnya.

Selain itu, pihaknya akan memberikan bantuan 2 unit sepeda motor dan sarana evakuasi di laut. Fasilitas ini diberikan pada tenaga pengamanan pantai dengan harapan mampu memberikan bantuan pada pengunjung yang lagi dalam musibah. "Namun, kita semua harus menjaga keamanan dan tidak terlalu mengandalkan pada aparat," harap mantan Kabag Humas dan Protokol Setda NTB ini. (*)
Share:

0 komentar:

VISITOR

YANG SAYANG ANDA LEWATKAN

Blog Archive