Be Your Inspiration

Wednesday, 29 June 2016

Wisata Tambang Newmont yang akan Jadi Destinasi Favorit Baru di NTB

 
Haul truck beroperasi di kawasan tambang Newmont Sumbawa Barat
NTB memiliki banyak potensi wisata yang beragam dan tersebar di seluruh NTB, baik di Pulau Lombok dan Sumbawa. Selama ini, pemerintah masih konsen mengembangkan wisata alam, seperti pantai, gunung, peninggalan bersejarah, budaya. Yang terbaru, Pemprov NTB mengembangkan wisata syariah yang lebih mengedepankan wisata halal. Malahan konsep wisata halal ini sudah mendapat pengakuan dunia, yakni World Best Halal Tourism Destination dan World Best Halal Honeymoon Destination.
NTB juga memiliki salah satu potensi wisata yang selama ini belum tergarap maksimal, yakni wisata tambang PT. Newmont Nusa Tenggara (NNT). Meski selama ini, objek wisata ini sudah banyak dikunjungi wisatawan, keberadaannya masih belum tergarap maksimal. Bahkan, dalam promosi sejumlah wisata ke beberapa daerah, wisata tambang PTNNT di Kabupaten Sumbawa Barat (KSB).
Atas kondisi ini, PTNNT ingin menjadikan lokasi tambang sebagai salah satu destinasi yang menjadi alternatif bagi wisatawan lokal, nusantara dan mancanegara untuk berkunjung ke NTB. Paling tidak setelah mereka menikmati indahnya pantai, alam bawah laut, gunung, wisatawan bisa mencoba suasana baru, berkunjung ke lokasi tambang di KSB.
Hal ini merupakan peluang emas bagi pengembangan destinasi wisata yang unik dan menarik. Apalagi, pada operasi tambang modern dan canggih dengan truk-truk raksasa tidaklah banyak di dunia dan tidak mudah dijangkau oleh wisatawan. Namun, dengan kebijakan PTNNT yang membuka diri dalam pengembangan wisata tambang harus disambut positif dan didukung banyak kalangan.
Manager Corporate Communication PTNNT Rubi Purnomo usai buka puasa bersama media di Hotel Santika Mataram, Jumat (24/6/2016) malam, menegaskan, jika kawasan tambang PTNNT terbuka untuk umum. Pihaknya mempersilakan siapa saja yang ingin berkunjung dan melihat secara langsung lokasi tambang, PTNNT siap menerimanya dengan tangan terbuka. Asalkan, kunjungan para wisatawan tersebut tidak mengganggu kegiatan pertambangan dan sudah diatur dengan baik.  
Lubang galian Newmont di Batu Hijau Sumbawa Barat NTB
Selama ini, ujar Rubi yang didampingi sejumlah petinggi PTNNT, yakni Kasan Mulyono, Ruslan Ahmad, Baiq Idayani dan lainnya, tetap rutin membuka kesempatan bagi seluruh lapisan masyarakat NTB untuk berkunjung ke tambang. Hingga saat ini, sudah banyak masyarakat dan mahasiswa yang ada di NTB maupun daerah lain di Indonesia melihat secara langsung lokasi Tambang Batu Hijau di KSB.
Tidak hanya itu, pihaknya mengundang para netizen dan blogger NTB berkunjung ke tambang Batu Hijau. Mereka bisa melihat secara langsung seperti apa suasana pekerja di tambang dan proses yang dilakukan di areal tambang.
Selain membuka diri bagi kunjungan para wisatawan, PTNNT juga mendukung program pemerintah dalam pengembangan pariwisata di KSB dan NTB. Apalagi, KSB memiliki kekayaan panorama alam atau destinasi pariwisata yang luar biasa indah. KSB memiliki banyak destinasi wisata, seperti Pantai Maluk dan destinasi wisata paralayang di Mantar. PTNNT bekerjasama dengan masyarakat dan Pemerintah KSB juga sudah mengadakan beberapa even pariwisata di KSB. Salah satunya adalah perlombaan paralayang di Mantar sebagai promosi pariwisata. (*)


Share:

0 komentar:

VISITOR

YANG SAYANG ANDA LEWATKAN

Blog Archive