Penumpang di Lombok Internasional Airport Lombok Tengah |
Guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi para peserta
Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Nasional ke XXVI ketika datang di Lombok
International Airport (LIA) pihak PT. Angkasa Pura (AP) I LIA, telah menyiapkan
pelayanan khusus. Pihak LIA telah mempersiapkan jalur penjemputan khusus yang
terpisah dengan penumpang pesawat biasanya lainnya. Harapannya, para peserta
MTQ tingkat nasional tidak perlu berdesak-desakan dengan penumpang biasa
lainnya ketika akan keluar dari terminal bandara.
Demikian disampaikan General Manager (GM) PT. AP I LIA, I
Gusti Nengah Ardhita, kepada wartawan, usai halal bihalal dan penutupan posko
terpadu angkutan lebaran di LIA, Senin (18/7/2016).
Menurutnya, penyiapan jalur penjemputan khusus sebagai salah
satu bentuk pelayanan yang diberikan oleh pengelola bandara pada para peserta
MTQ tingkat nasional. “Jadi nanti begitu turun dari pesawat, peserta MTQ kita
arahkan keluar melalui jalur khusus. Di mana di jalur tersebut, sudah siap bus
penjemputnya. Sehingga peserta MTQ tidak perlu bercampur dengan penumpang
lainnya,” terang Ardhita.
Tidak hanya itu, pihaknya juga telah menyiapkan ruang khusus
yang bisa digunakan sebagai posko pelayanan bagi peserta MTQ, sehingga memudahkan
panitia penyelenggaran MTQ dalam memantau kedatangan peserta MTQ. Hal ini juga
bisa digunakan sebagai tempat registrasi peserta.
Di posko pelayanan juga sudah ada ruang pelayanan
kesehatannya. “Nanti posko ini kita serahkan ke panitia penyelenggara. Dan,
panitia kita persilakan memanfaatnya semaksimal mungkin selama gelaran MTQ
berlangsung,” ujarnya.
Pihaknya, secara materi mungkin tidak bisa mendukung
pelaksanaan MTQ tingkat nasional. Tetapi dari sisi sarana dan prasana yang
dibutuhkan di area bandara, pihaknya siap mendukung penuh selama dibutuhkan. (munakir)
0 komentar:
Post a Comment