Be Your Inspiration

Monday, 6 February 2017

Erica Zainul Majdi Canangkan Desa Wisata Sesaot sebagai Kampung Kreatif


 
Ketua TP PKK NTB Hj. Erica Zainul Majdi
KETUA Tim Penggerak PKK NTB Hj. Erica Zainul  Majdi mencanangkan Desa Wisata Sesaot Kecamatan Narmada Kabupaten Lombok Barat (Lobar), sebagai Kampung Kreatif, Minggu( 5/2). Hadir juga Ketua BKOW NTB Hj. Syamsiah Muh. Amin dan Ketua Dharma Wanita Persatuan NTB, Hj. Ikhsanti Komala Rimbun Rosiady. 

Ketua TP PKK berharap Desa Sesaot   dapat menjadi pendorong tumbuhnya usaha kecil menengah (UKM) melalui kreativitas, inovasi dan usaha di masyarakat, khususnya yang tinggal di kawasan desa wisata. Selain itu, Hj. Erica berharap para pemangku amanah khususnya yang bergerak pada bidang pariwisata dapat selalu menciptakan suasana wisata yang membuat para pengunjungnya merasa betah dan nyaman. Termasuk, tetap menjaga kebersihan. "Kebersihan itu sangat penting, karena bersih itu indah dan merupakan anugerah dari Allah SWT," ujarnya.
Objek Wisata Sesaot Narmada Lombok Barat
Selain pencanangan kampung kreatif, melalui kesempatan itu Ketua TP PKk mengajak masyarakat melakukan aksi bersih cipta pesona wisata. Ia juga menyerahkan bantuan berupa 1.000 bibit pohon, 5 unit terop jualan serta perlengkapan dagang untuk pedagang di tiga desa, masing-masing Desa Sesaot, Desa Pakuan dan Desa Buwun Sejati. (Marham)
Share:

0 komentar:

VISITOR

YANG SAYANG ANDA LEWATKAN

Blog Archive