Be Your Inspiration

Friday, 10 February 2017

Penyeberangan Bali-Gili Ditutup Sementara, Kunjungan Wisatawan Menurun

Wisatawan mancanegara dari tiga Gili saat balik ke Bali menggunakan jalur laut di Pelabuhan Lembar. Penyeberangan Bali-Gili ditutup sementara karena cuaca buruk.

Tingginya gelombang air laut di wilayah perairan Selat Lombok, memaksa Syahbandar Pelabuhan Bangsal menghentikan sementara aktivitas penyeberangan. Akses penyeberangan menuju tiga gili di Kabupaten Lombok Utara itu – Gili Trawangan, Gili Meno dan Gili Air – ditutup hingga Jumat (10/2/2017).
Akibatnya, angka kunjungan wisatawan ke Gili Trawangan mengalami penurunan. Akses penyeberangan dari pelabuhan yang terletak di kawasan Pemenang itu ditutup sejak, Kamis (9/2/2017). Pelayanan di pelabuhan setempat akan dibuka kembali Sabtu (11/2/2017), jika cuaca telah membaik dan gelombang sudah reda.
“Kunjungan wisatawan di Trawangan mengalami penurunan sejak ditutupnya akses penyeberangan. Kami belum berani pastikan berapa persen angka penurunannya,” beber Acok Zani Bassok, Ketua Asosiasi Pengusaha Gili Trawangan (AGPT) di Mataram, Kamis (9/2/2017).

Banyak turis yang membatalkan kunjungan mereka menuju Gili Trawangan. Angka kunjungan diperkirakan meningkat kembali pada Sabtu, akhir pekan ini. Sebab, selain menjadi momen perayaan valentine, akhir pekan besok akan menjadi kesempatan untuk konser Ariel Noah di Hotel Ombak Sunset, Gili Trawangan.


Wisatawan baru tiba di Gili Trawangan Lombok Utara
Di tempat terpisah, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi NTB, Drs. L. Bayu Windia membenarkan informasi seputar penutupan akses penyeberangan. Menurutnya, upaya penutupan merupakan bentuk tindak lanjut pengelola pelabuhan atas informasi prakiraan cuara dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).
“Iya betul. Ditutup karena faktor cuaca,” ujar Mantan Kepala Badan Kesatuan Bangsa, Politik dalam Negeri (Bakesbangpoldagri) ini, Kamis sore.
Pihaknya menegaskan, pelayanan di pelabuhan dan aktivitas penyeberangan akan dibuka kembali setelah cuaca kembali membaik. Pihaknya tidak memastikan sampai kapan aktivitas penyeberangan di pelabuhan akan ditutup sementara. “Sampai cuaca kembali normal,” tegasnya.


Akses penyeberangan laut itu ditutup atas dasar pertimbangan keamanan dan keselamatan penumpang. Para pengusaha penyedia layanan transportasi laut juga disarankan mengedepankan keselamatan penumpang. (Sahmat Darmi)
Share:

0 komentar:

VISITOR

YANG SAYANG ANDA LEWATKAN

Blog Archive