Be Your Inspiration

Thursday, 26 January 2017

Diskominfo dan Statistik NTB Kampanye Bijak Hadapi Hoax

Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik NTB Drs. Tri Budiprayitno, MSi
Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (Diskominfo dan Statistik) NTB Drs. Tri Budiprayitno, MSi, akan berusaha memberikan pencerahan kepada masyarakat untuk tidak mempublikasikan sesuatu peristiwa yang belum tentu kebenarannya di media sosial (medsos). Masyarakat diingatkan menyaring berita yang diterima lewat medsos, apakah berita yang diterima itu memiliki dampak atau tidak setelah dipublikasikan.
Terkait hal ini, Diskominfo dan Statistik NTB akan melakukan sosialisasi ke masyarakat terkait penggunaan medsos. ‘’Pada hari Sabtu ini, kami akan diskusi khusus dengan teman-teman pemuda. Selain itu, pada hari Ahad kami juga akan kampanye tentang hoax di arena Car Free Day. Dalam hal ini, NTB bijak hadapi hoax,’’ ujarnya saat ditemui di Pendopo Timur Gubernur, Rabu (25/1/2017).
Mantan Kepala Biro Organisasi Setda NTB ini menyebut, jika teknologi ibarat pisau. Di satu sisi, ujarnya, pisau bisa digunakan untuk memotong, tapi di sisi lain pisau bisa digunakan untuk membunuh. Begitu juga dengan teknologi, seperti medsos, jika tidak  bijak digunakan dikhawatirkan bisa mencelakakan para penggunanya. ‘’Teknologi harus digunakan dengan baik supaya tidak bermasalah dengan hukum,’’ ujarnya mengingatkan.
Selain itu, di instansi yang dipimpinnya, Yiyit – nama panggilan akrabnya, terus akan berusaha mempublikasikan berbagai kegiatan SKPD di lingkup Pemprov NTB. Salah satu kegiatan yang dipublikasikan, ujarnya, rapat koordinasi TP PKK NTB dengan tema sinergisitas Pelaksanaan Program Pokok PKK dengan SKPD/ Lembaga terkait Provinsi NTB. ‘’Ini bisa kita publikasikan lewat web yang kami miliki,’’ terangnya. (Marham)
Share:

0 komentar:

VISITOR

YANG SAYANG ANDA LEWATKAN

Blog Archive