Be Your Inspiration

Sunday, 8 May 2016

Juara MTQ Internasional, Motivasi Orang Tua Didik Anak Jadi Soleh


Wakil Gubernur NTB H. Muh. Amin, SH, M.Si, memberikan apresiasi atas prestasi yang diraih L. Muhammad Khaerarrazaq yang telah mengharumkan nama bangsa dan daerah di tingkat internasional, yakni sebagai juara I Tahfidz Alqur’an  se-Asia Pasifik VII tahun 2016.

Prestasi ini, ujarnya, hendaknya dijadikan motivasi bagi para orang tua dalam mendidik anak-anaknya agar menjadi anak yang soleh berguna bagi agama dan bangsa khususnya  bagi masyarakat di NTB.
Apalagi, membaca Alquran dan memahami maknanya kemudian diamalkan akan menjadikan genearasi penerus yang memiliki akhlak yang mulia. 

‘’Kita berharap ini menjadi spirit dan menjadi motivasi bagi kita semua  untuk  mendidik anak-anak kita , mengajarkan anak-anak kita agar memiliki ilmu agama yang kuat,’’  jelas wagub  saat menghadiri acara Isra’ Mi’raj dan Pengajian Umum yang diselenggarakan Yayasan Tahfizh Darusshomad  Ponpes  Baitul Qura’ Wal Huffazh Dusun Berangkak Desa Kerongkong Kecamatan Suralaga Lombok Timur, Rabu (4/5/2016).

Wagub memuji keberhasilan ini merupakan kerja keras seluruh lapisan masyarakat lebih-lebih bagi orang tuanya dan hal ini merupakan kemuliaan yang patut disyukuri, oleh karenanya wagub berharap prestasi ini akan melahirkan tahfidz-tahfidz lain.   

Sementara itu, orang tua L. Muhammad Khaerarrazaq, Lalu Muhabban, mengaku, keberhasilan anaknya merupakan kebanggaan keluarga dan seluruh masyarakat Lombok khususnya, dan Indonesia pada umumnya. Baginya, yang terpenting adalah kebanggaan umat Islam, karena telah mampu membawa nama baik daerah ini dan Indonesia di mata internasional.

Dijelaskannya, dalam mendidik anak-anak peran orang tua, terutama ibu sangat menentukan keberhasilan anak-anak dalam memberikan pemahaman ilmu pengetahuan lebih-lebih ilmu agama.  

Sementara L. Muhammad Khaerarrazaq, menjelaskan, dirinya akan terus memperdalam Alquran hingga hafal 30 Juz dan selanjutnya mentadaburkan serta mengamalkannya. (*)
Share:

0 komentar:

VISITOR

YANG SAYANG ANDA LEWATKAN

Blog Archive