Be Your Inspiration

Tuesday 5 December 2017

Wagub NTB H. Muh. Amin Launching Gebyar HUT NTB Ke-59

Pelepasan balon sebagai tanda Grand Launching HUT NTB 59, Oleh Wagub NTB H. Muh. Amin didampingi pejabat OPD dan warga masyarakat, Minggu (3/12/2017). 

Di tengah dinamika pembangunan Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) di usia yang akan memasuki angka 59 tahun pada 17 Desember mendatang,  begitu  banyak perkembangan dan perubahan yang telah dicapai. Lantas hal tersebut tidak menjadikannya  untuk cepat berpuas diri. Masih banyak tahapan dan tantangan yang perlu digapai kembali . Pemerintah agar selalu mengevaluasi dan mengintrospeksi diri atas hasil kerja yang telah dicapai atas pengabdiannya kepada bangsa dan rakyat.

“Perlu kerja keras kepada seluruh komponen dalam mewujudkannya,” terang  Wakil Gubernur NTB H. Muh. Amin, SH., M.Si., pada saat me-launching Gebyar HUT NTB ke-59 yang ditandai dengan pelepasan balon udara bersama Sekretaris Daerah Ir. H. Rosiady H. Sayuti, MSc., PhD., jajaran Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan warga masyarakat yang berlangsung di panggung Inspiratif Expo Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (Diskominfotik) NTB, Minggu(3/12/2017).
Sekda NTB H. Rosiady H. Sayuti memperkenalkan produk lokal sekaligus berbagai hadiah untuk masyarakat

Lebih lanjut Wagub juga menekankan kepada para birokrasi pemerintahan dari semua struktur tertinggi hingga ke bawah  untuk senantiasa melaksanakan tugas-tugas pemerintahan secara sungguh-sungguh dan kerja keras. “Mari berikan pengabdian terbaik kita untuk rakyat,” ujar pria kelahiran Sumbawa tersebut.

Selain Grand Launching Gebyar HUT NTB ke 59, inspiratif expo yang telah memasuki episode 15 tersebut juga turut memperingati Hari Bakti PU ke-72 oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi NTB dengan tema “Bakti PUPR Bangun Daya Saing Bangsa” yang dibanjiri dengan berbagai doorprize dan keseruan oleh berbagai pertunjukan kesenian.  

Di waktu yang bersamaan wagub menyampaikan terima kasih kepada Dinas Kominfotik yang telah memfasilitasi warga masyarakat melalui inspiratif expo-nya yang digelar pada setiap minggunya, di tengah penyampaian informasi pemerintahan dan pembangunan NTB, yang seketika disambut senyum khas oleh Kadis Kominfotik yang digawangi Tri Budiprayitno.
Wagub NTB. H. Muh. Amin saat menyapa publik di Car Free Day, Minggu (3/12/2017). 

Melalui momentum hari jadi NTB yang dirangkai dengan berbagai kegiatan itu, Wagub H. Muh. Amin berharap jika berbagai rangkaian kegiatan ini nantinya mampu menyentuh kepentingan masyarakat pada umumnya.  “Semoga kegiatan yang dilaksanakan bisa berjalan dengan baik,’’ tutupnya.

Sementara Kepala Dinas Kominfotik NTB, Tri Budiprayitno, menjelaskan, NTB merupakan daerah yang penduduknya beragam. Jika ingin melihat bagaimana beragamnya NTB, tambahnya, bisa dilihat masyarakat NTB di Inspiratif Expo. Di mana, panggung Inspiratif Expo memberikan ruang untuk menyampaikan informasi yang inspiratif.

"Terlihat di Inspiratif Expo, pemerintah tak berjarak sejengkalpun dengan masyarakat, selain itu inspiratif expo kali ini menggambarkan NTB yang sesungguhnya," ungkapnya.

Menurutnya, panggung Inspiratif Expo menyajikan performa anak NTB dan juga memberikan ruang untuk masyarakat NTB mempromosikan karya dan produksi unggulannya.

Inspiratif Expo semakin meriah dengan kemerduan suara 2 pelajar asal NTB Jingga dan Biru. Termasuk penampilan grup drumband TK Putra Binaan Dinas PUPR NTB. Tidak hanya itu di acara ini juga dipersembahkan 2 tarian, yakni Tari Palegongan Mesatya dan Tari Lopi Penge Asal Bima yang mengundang decak kagum penonton.

Di booth Inspiratif Expo juga masyarakat Bima membawa jagung dan kopi Tambora. Masyarakat Bima menawarkan jus jagung Tambora dan secangkir kopi hangat  kepada publik yang memadati jalan Udayana.  (Marham)
Share:

0 komentar:

VISITOR

YANG SAYANG ANDA LEWATKAN

Blog Archive