Be Your Inspiration

Monday 11 August 2014

Polres Lobar Deteksi Keberadaan ISIS



Kapolres lobar AKBP Yulianus Yulianto
KAPOLRES Lombok Barat (Lobar), AKBP. Yulianus Yulianto membeberkan, pihaknya mengdentifikasi adanya orang per orang dan kelompok yang menggabungkan diri dalam kelompok Islamic State Iraq of Syiria (ISIS). Kendati kelompok ini masih sebatas baru melakukan pertemuan, namun pihaknya memberi perhatian serius terhadap kelompok ini.


‘’Kami berhasil identifikasi adanya indikasi orang per orang dan kelompok di kawasan Senggigi yang menggabungkan diri dalam ISIS,’’terang Kapolres, Senin (11/8/2014). 

Saat ini katanya, pihaknya sedang melihat perkembangan kelompok ini. Polres terus menggali informasi dan keterangan dari kelompok yang mengarah untuk menggabungkan diri pada kelompok yang dilarang itu.
Ia menyebut di wilayah Lobar baru sebatas di wilayah Senggigi yang teridentifikasi. Sedangkan daerah lainnya belum terdeteksi. Untuk langkah antisipasi, pihaknya secara rutin meningkatkan pemantauan lapangan, baik melakukan pemeriksaan pagi dan malam hari. Setelah Operasi Ketupat  yang lalu, pihaknya kini melakukan pelaksanaan razia rutin di tiga zona yakni utara, tengah dan selatan. ‘’Hal ini cukup efektif mempersempit kegiatan mereka,’’ ujarnya.

Pengamanan ketat juga dilakukan di pintu masuk seperti Pelabuhan Lembar. Di sini polisi akan melakukan ‘’penebalan’’ kekuatan. Selain kegiatan rutin petugas KP3 Lembar bekerjasama dengan ASDP, kini pengamanan  juga di back-up Polres Lobar. Pihaknya akan melakukan pemeriksaan barang bawaan dan orang yang masuk ke wilayah NTB melalui pelabuhan ini. ‘’Kendaraan yang mencurigakan akan diperiksa ketat,’’ tegasnya. (Suara NTB)








Share:

0 komentar:

VISITOR

YANG SAYANG ANDA LEWATKAN

Blog Archive