Be Your Inspiration

Tuesday 26 August 2014

Kementerian Pelancongan Malaysia Puji Kesenian Tradisional NTB


Kepala Bidang Pemasaran Disbudpar NTB, Muhariyadi Kurniawan menyerahkan cinderamata kepada Dirjen Kebudayaan dan Seni Kementerian Pelancongan Malaysia, Dato’ Norliza bt Rofli.


PADA 14-18 Agustus 2014 yang lalu, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) NTB, mendapat kehormatan untuk memenuhi undangan dari Universitas Malaya, Kuala Lumpur. Perguruan tinggi di Malaysia ini, mengundang Disbudpar NTB beserta tim kesenian tradisional daerah ini, untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan The International Conference on Dance Education  (ICONDE) 2014.

Untuk memenuhi undangan tersebut, Disbudpar  NTB mengutus Kepala Bidang (Kabid) Pemasaran, Muhariyadi Kurniawan, S.Sos.ME,  sebagai pimpinan rombongan beserta tim kesenian  ‘’Bulan Lante’’ yang didampingi Kepala Taman Budaya NTB, Dra. Endah Setyorini.  Selain tim kesenian dari NTB, negara lain yang juga ikut berpartisipasi memeriahkan ICONDE 2014 adalah tim kesenian India, tim kesenian negara bagian Sabah, Malaysia dan tim lokal di Kuala Lumpur.

Puncak kegiatan ICONDE 2014 di Kuala Lumpur, berlangsung bertepatan dengan peringatan HUT Kemerdekaan RI pada  Minggu (17/8) lalu. ‘’Pada puncak kegiatan ICONDE itulah tim kesenian termasuk tim kesenian dari NTB tampil,’’ jelas Muhariyadi. 
Penampilan tim kesenian ‘’Bulan Lante’’ binaan Taman Budaya NTB, memukau dan mengundang decak kagum peserta ICONDE 2014 di Kuala Lumpur

 Menurut Kabid Pemasaran Disbudpar NTB ini, apresiasi peserta ICONDE dengan penampilan tim kesenian ‘’Bulan Lante’’ yang seluruhnya anak-anak sangat luar biasa.  Penampilan tim binaan Taman Budaya NTB ini juga mendapat pujian dan sambutan yang paling meriah. ‘’Mereka kagum dan terpukau dengan penampilan tim kesenian ‘’Bulan Lante,’’ katanya.

Kekaguman atas penampilan tim kesenian ‘’Bulan Lante’’ juga disampaikan langsung Dirjen Kebudayaan dan Seni Kementerian Pelancongan Malaysia, Dato’ Norliza bt Rofli. ‘’Karena kagumnya dengan penampilan tim kesenian dari NTB, beliau dalam sambutannya meminta pada kesempatan lain ia akan mengundang tim kesenian lainnya dari NTB,’’ katanya.
 
Penampilan tim kesenian ‘’Bulan Lante’’ binaan Taman Budaya NTB, memukau dan mengundang decak kagum peserta ICONDE 2014 di Kuala Lumpur
Muhariyadi menambahkan, kehadiran Disbudpar NTB yang membawa serta rombongan kesenian anak-anak ‘’Bulan Lante’’, sebenarnya tidak saja sekadar menghadiri undangan ICONDE. ‘’Momentum tersebut, juga kami gunakan untuk berpromosi. Kita promosikan objek wisata serta budaya yang kita miliki,’’ ujarnya.
 
Menurutnya, berpromosi di negeri jiran ini sangat tepat mengingat Malaysia adalah pasar potensial pariwisata NTB. ‘’Di wilayah Asia Tenggara, Malaysia adalah pasar potensial pariwisata NTB ke dua setelah Singapura,’’ jelasnya, seraya berharap dengan promosi yang dilakukan ini, akan semakin menambah angka kunjungan wisatawan khususnya dari Malaysia ke NTB. (*)

Tim kesenian ‘’Bulan Lante’’ dan tim kesenian dari negara lain foto bersama dengan  Kepala Bidang Pemasaran Disbudpar NTB, Muhariyadi Kurniawan, Dirjen Kebudayaan dan Seni Kementerian Pelancongan Malaysia, Dato’ Norliza bt Rofli.
Share:

0 komentar:

VISITOR

YANG SAYANG ANDA LEWATKAN

Blog Archive